Minggu, 26 Februari 2012

Obat Tradisional Dari Daun Sangitan

Tanaman ini juga memiliki khasiat untuk penghilang pembengkakkan, penghilang rasa sakit, peluruh kencing Dll..



REMATIK KRONIS

Bahannya :

- 15-30 gr daun Sangitan segar
- 3 gelas air

Cara membuatnya :

Setelah daun dicuci bersih, lalu potong-potong seperlunya dan rebus hingga air tersisa 1 gelas. Setelah dingin, saring lalu minum. Lakukan selama 14 hari berturut-turut.

BERI-BERI

Bahannya :

- 30-50 gr akar, batang dan daun Sangitan segar.
- 3 gelas air

Cara membuatnya :

Setelah dicuci bersih, lalu potong-potong seperlunya dan rebus hingga air tersisa 1 gelas. Setelah dingin, saring dan minum selama 14 hari berturut-turut.

SAKIT KUNING

Bahannya :

- Akar Sangitan secukupnya
- Daging Sapi secukupnya

Cara membuatnya :

Setelah dicuci bersih, akar dengan daging Sapi di-tim sampai masak. Santap daging sapi tersebut. Lakukan selama 10 hari berturut-turut.

BENGKAK TERPUKUL

Bahannya :

- 20 gr akar Sangitan
- 30 gr Gula Pasir
- 400 cc air
- Arak putih secukupnya

Cara membuatnya :

Setelah dicuci bersih, potong-potong seperlunya dan rebus hingga air tersisa separuhnya. Saat hangat-hangat kuku, campurkan arak putih secukupnya dan masukkan gula pasir, aduk sampai merata. Setelah dingin saring, dan minum. Lakukan sampai bengkak menghilang. Untuk bagian luar, daun segar dicuci lalu digiling sampai halus dan borehkan pada bagian yang sakit. Sebagai catatan wanita hamil dilarang keras untuk mengkonsumsi salah satu ramuan diatas.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar