Jumat, 10 Februari 2012

Manfaat Bunga Kenanga

Bunga kenanga 
mempunyai aroma yang cukup khas, bahkan sekarang ini di manfaatkan sebagai bahan pencampur pada produk kosmetik. Kenapa harus bunga kenanga yang di jadikan bahan pencampur, ya karena memang bunga kenanga berkhasiat utntuk kecantikan. Tapi bukan cuma itu saja, dalam resep tradisional bunga kenanga juga merupakan salah satu unsur obat yang cukup ampuh loh...


  • Mengobati Sesak Nafas
Caranya : Cuci bersih 3 - 5 buah bunga ke
nanga dan rebus hingga mendidih dengan 3 gelas air. Tambahkan 1,5 sendok teh gula pasir, saring dan minum 2 kali sehari pagi dan sore.
  • Menghilangkan Bau Badan
Caranya :  Cuci bersih 3 - 5 buah bunga kenanga dan rebus dengan 4 gelas air sampai mendidih, tambahkan sedikit gula batu ( sebesar kuku orang dewasa ) . Saring dan minum airnya.
  • Mengobati Malaria
Caranya : Seduh 10 - 15 gram bunga kenanga kering dengan 200 cc air mendidih, tutup rapat dan diamkan beberapa saat, saring dan minum selagi hangat.
  • Mengobati Luka ( Sebagai Antiseptik )
Caranya : Cuci bersih 50 gram bunga kenanga dan tumbuk hingga halus, tambahkan 20 cc minyak kelapa yang sudah di panaskan sebentar. Setelah dingin oleskan pada bagian kulit yang sakit 2 kali sehari.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar